ImageMeski Alami Stroke, Bu Erni Tetap Semangat Jual Ba...
Image

Meski Alami Stroke, Bu Erni Tetap Semangat Jual Balon Demi Lunasi Hutang

Image
Bandung, Jawa Barat
Rp 0 terkumpul dari Rp 120.000.000
0 Donasi 3 bulan, 20 hari lagi

Penggalang Dana

Image
Image
Verified Organization

Sudahkah kita bersyukur hari ini atas semua yang kita miliki?

Sahabat berbagi, mari berkaca kepada bu Erni (30th), diusianya yang masih muda bu Erni harus mengalami stroke, jauh dengan bayi yang baru saja dilahirkan dan berhutang kepada Rumah Sakit sebesar 70jt rupiah dan sekarang harus berjualan balon keliling dibantu anaknya untuk membantu sang suami menyambung hidup.

Sepekan sebelum lebaran dimana semua orang bersuka cita kejadian nahas menimpa bu Erni, ia terjatuh karena darah tingginya kambuh hingga mengalami stroke ringan, separuh tubuhnya tidak bisa digerakan.

Mirisnya saat itu ia tengah mengandung anak ke-2 diusia 7bulan, karena kejadian tersebut operasi caesar diharuskan demi keselamatan ibu dan sang bayi. Saat itu bu Erni dan suami belum memiliki BPJS kesehatan sehingga operasi caesar ditempuh dengan jalur umum dan harus menerima tagihan sebesar 70jt rupiah.

Disisi lain kondisi ekonominya sangat berbanding terbalik, sang suami juga penjual balon keliling tidak memiliki biaya, mereka bahkan tinggal di kontrakan petak yang sempit dan sangat sederhana sekedar bisa berteduh dari panas dan hujan.

Beruntung pihak Rumah Sakit memberikan keringanan untuk mencicil. Tapi permasalahan tak selesai sampai disitu, kondisi bu Erni tidak memungkinkan merawat bayinya sehingga harus diasuh dipanti sosial, kini bu Erni hanya bisa menatap selembar foto bayinya dikala rindu.

Sebelumnya bu Erni memiki usaha pembuatan bawang goreng buatannya sendiri untuk membantu sang suami, sekarang kondisinya tidak memungkinkan dan hanya bisa ikut berjualan balon, itupun dibantu sang anak setelah pulang sekolah mendorong kursi rodanya ke tempat yang kemungkinan ada pembeli “ikut jualan balon kaya suami, buat bantu bayar utang ke Rumah Sakit” katanya.

Sahabat berbagi, ada berapa cobaan bu Erni yang juga terjadi kepada kita?

Mari bantu sesama sebagai wujud rasa syukur dan media penyemangat untuk bu Erni dan keluarga keluar dari tantangan hidup yang luar biasa keras ini, sedikit dari kita sangat berarti bagi mereka.

Izin Lembaga Kesejahteraan Sosial
TU.01.03/0862-DINSOS/III/2022

NIB
0307230033255

Akta Kemenhumham
No AHU : AHU-0021957.AH.01.12.Tahun 2021

No. Registrasi LAZ MAI.DPGP.0002.2024

  • Januari, 8 2025

    Campaign is published

Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini

Fundraiser

Belum ada Fundraiser

Mari jadi Fundraiser dan berikan manfaat bagi program ini.

Doa-doa orang baik

Menanti doa-doa orang baik

Bagikan melalui:
✕ Close